Selamat Datang Di Blog Ateja Yudhi Septian, Disini Adalah Tempat Sharing Software gratis, dan juga software android, yang ingin merequest sebuah program bisa lansung kesini, beri komentar, selain tempat share software blog ini juga sebagai sarana untuk belajar teknologi, yang masih bingung dengan android bisa ditanyakan dan yang masih bingung dengan laptop bisa juga ditanyakan

Friday 2 October 2015

Customrom MIUI 7 Zte Blade L2

Oke kali ini kita akan menshare customrom untuk hp andalan saya yang satu ini yaitu ZTE Blade L2.
Singkat Spesification dari Gadget iniyang paling menonjol ialan dari segi fisik yang terlihat elegen dan juga menggunakan bahan yang sangat bagus dan memberikan kenyamanan untuk memegang gadget ini, dari segi dapur gadget ini mengusung processor mediatek dengan kekuatan Quadcore 1,3 ghz yang dioptimalkan dengan ram 1 gb dan rom 4gb. dari segi kamera belakang cukup untuk bersaing dikalangan handphone menengah ke atas yaitu dengan 5mp yang berinterpolasi 8mp dilengkapi flash, dan kamera depan menggunakan VGA . untuk kualitas video sendiri gadget ini sudah bisa dikatakan HD.


sekian kata pembuka dari saya gan. selanjutnya kita akan membahas tentang customrom MIUI 7 untuk zte blade l2

pertama silahkan di download dulu customromnya di SINI

Kemudian silahkan agan semua memasukkannya ke sdcard, setelah itu matikan hp sampai bergetar.

setelah hp bergetar silahkan tekan tombol power + Volume atas ( + ) yang nantinya akan secara otomatis membawa agan ke mode clockworkmode atau CTR / CWM

Setelah langkah diatas selesai selanjutnya agan sekalian silahkan wipe factory, chace, dalvik untuk membersihkan rom yang ada di hp

Setelah selesai silahkan agan pilih install zip from sd card. scroll ke customrom yang sudah agan download tadi

Setelah semua langkah diatas selesai dan sekarang saatnya menunggu 5-7 menit untuk gadget masuk ke menunya. jika tidak juga masuk silahkan kembali ke mode cwm dan wipe factory dan chace nya

Semoga Berhasil :-)

No comments:

Post a Comment